Senin, 20 Januari 2014

Solar System Cake for Mahija's 3rd Birthday

Reference for design: thecakecow

Cake Base: Chocolate Sponge Cake 2 Layers 30cmx30cm x3
additional soaking : chocolate tres leches
filling: chocolate ganache cream
coverage : chocolate ganache cream + chocolate ganache gloss
topper: fondant for planets

it's not perfect.. but I'm trying my best hehehe.. 







Rabu, 18 Juli 2012

Kaastengel


ini adalah hasil modifikasi dari resep Kaastengel Ny. Liem

BAHAN 1:
150 gr butter (wisjman)
150 gr margarin (blueband)
2 kuning telur
1 sdt emplex
1/2 sdt garam
50 ml fresh cream

BAHAN III:
150 keju parmesan, parut
100 gr cheddar, parut

BAHAN IV (campur dan ayak):
25 gr maizena
25 gram susu bubuk full cream
500 gr tepung protein sedang (aku pake kunci biru)
1 sdt baking powder

BAHAN V (campur dan saring):
bahan olesan ini cukup ampuh untuk mengganti penggunaan kuning telur ayam kampung.. yang susah nyarinya..
5 kuning telur
1 sdm air
1/2 sdt ,minyak sayur
2 tetes pewarna kuning
 keju cheddar parut secukupnya

Cara membuat:
1.      Campur dan kocok bahan 1 hingga mengembang dan putih.
2.      Tuang bahan 2 dikit demi sedikit, sambil terus dikocok. 
3.      Masukan bahan 3 dan kocok lagi bentar.
4.      untuk pencampuran dengan bahan 4, aku ngadonin nya dikit2, jadi sebagian adonan mentega aku campur dengan sebagian terigu, diulenin sampe kira2 gak lengket lagi saat dicetak. Hal ini aku lakukan untuk menghindari adonan menjadi kering dan keras, atau malah adonan mentega jadi cair dan berminyak.. ini bisa menyebabkan kue jadi bleberan gak jelas pas dipanggang.
5.      Olesi permukaan adonan dengan bahan 5 hingga rata, aku ngolesinnya 2 kali, jadi manteb banget warnanya pas mateng, taburi bahan 
6.  Panggang dalam oven dengn suhu 150 celcius selama 20 menit, nah.. kalau ini tergantung masing2 oven ya.. pokoknya lihat kondisi kue saat bagian atasnya sudah kecoklatan dan bau keju sudah tercium dimana2. itu pasti sudah mateng.. ehehehehe







Catatan: resep ini juga aku pake untuk bikin dough nastar keju.. jadi 1 adonan bisa sekaligus untuk 2 resep.. kaastengel & nastar keju.. (teori pemalas).. :p

Jumat, 11 Mei 2012

Roti Manis

Bahan:
400 gr Cakra
100 gr segitiga
5 gr ragi instant fermipan
2 g improver bakerine plus
75 gr gula pasir
8 gr garam
15 gr susu bubuk full cream
2 btr kuning telur
60 gr margarin
300 gr air es

Cara Membuat


  1. Campur 2 jenis tepung, aduk rata dan bagi 2.
  2. 1 bagian tepung dicampur dengan semua bahan dalam waskom, kecuali margarin, aduk rata.
  3. Tambahkan margarin, aduk rata.
  4. Tambahkan 1 bagian sisa tepung sedikit demi sedikit sambil diaduk rata dan tercampur seluruhnya.
  5. Apabila adonan telah tercampur seluruhnya, maka adonan telah cukup padat dan dapat dipegang dengan tangan.
  6. Letakkan adonan di atas talenan plastik. Cuci kedua tangan anda hingga bersih dengan sabun mandi.
  7. Adonan yang telah siap di atas talenan plastik diuleni dengan cara dipukul dengan Tongkat Roti Besar hingga kalis. Ciri khas bahwa adonan telah kalis adalah permukaan adonan telah halus dan adonan dapat dibentangkan dengan tipis.
  8. Bulatkan adonan dengan kedua tangan dan bungkus dengan plastik bening selama 10 menit.
  9. Bagi adonan menjadi 16 biji dengan berat masing-masing 60 gr, bulatkan dan bungkus dengan plastik bening selama 15 menit.
  10. Gilas adonan satu persatu dengan Tongkat Roti Kecil, balik adonan, isi dengan selai dan bentuk sesuai selera.
  11. Sampai pada tahap ini, apabila adonan roti manis ingin anda panggang pada keesokan harinya atau beberapa hari mendatang, maka simpanlah adonan ini pada freezer sesuai dengan petunjuk penyimpanan adonan pada BAB IV.
  12. Masukkan dalam loyang yang telah dioles minyak loyang atau margarin. Beri jarak yang cukup antar roti. Tutup loyang dengan plastik bening agar adonan roti tidak kering.
  13. Diamkan hingga adonan mengembang maksimal 75-120 menit. Cepat atau lambatnya adonan mengembang tergantung suhu ruangan.
  14. Olesi dengan susu cair dan bakar dalam oven hingga matang selama 12-15 menit.
  15. Keluarkan roti manis yang telah matang, letakkan di atas cooling wire/tatakan pendingin roti hingga roti benar-benar dingin dengan sempurna selama ½ jam dan bungkus dengan plastik.

Roti Tawar


Sumber: Kursus roti "Dapur Aa" bersama chef Agus Jamhari

Bahan :

350 gr Tepung Terigu Cakra Kembar
150 gr Tepung Terigu Segitiga Biru
5 gr Ragi Instant Fermipan
2 gr Improver Bakerine Plus
35 gr Gula Pasir
8 gr Garam
15 gr Susu Bubuk Indomilk Full Cream
1 btr Kuning Telur
50 gr Margarin Blue Band
      300 gr Air Es

  
Cara Membuat:

  1. Campur 2 jenis tepung, aduk rata dan bagi 2.
  2. 1  bagian tepung dicampur dengan semua bahan dalam waskom, kecuali margarin, aduk rata.
  3. Tambahkan margarin, aduk rata.
  4. Tambahkan 1 bagian sisa tepung sedikit demi sedikit sambil diaduk rata dan tercampur seluruhnya.
  5. Apabila adonan telah tercampur seluruhnya, maka adonan telah cukup padat dan dapat dipegang dengan tangan.
  6. Letakkan adonan di atas talenan plastik. Cuci kedua tangan anda hingga bersih dengan sabun mandi.
  7. Adonan yang telah siap di atas talenan plastik diuleni dengan cara dipukul dengan Tongkat Roti Besar hingga kalis. Ciri khas bahwa adonan telah kalis adalah permukaan adonan telah halus dan adonan dapat dibentangkan dengan tipis.
  8. Bulatkan adonan dengan kedua tangan dan bungkus dengan plastik bening selama 10 menit.
  9. Bagi adonan menjadi 8 biji dengan berat masing-masing 110 gr, bulatkan dan bungkus dengan plastik bening selama 15 menit.
  10. Gilas adonan satu persatu dengan Tongkat Roti Kecil, balik adonan dan gulung. Apabila menggunakan isian maka taburkan isian sebelum digulung.
  11. Sampai pada tahap ini, apabila adonan roti tawar ingin anda panggang pada keesokan harinya atau beberapa hari mendatang, maka simpanlah adonan ini pada freezer sesuai dengan petunjuk penyimpanan adonan pada BAB IV.
  12. Masukkan dalam loyang roti tawar yang telah dioles minyak loyang atau margarin. Satu loyang berisi 4 gulung. Ukuran loyang roti tawar yang digunakan di sini adalah 20 x 10 x 10 cm.
  13. Diamkan hingga adonan telah berada 1 cm di bawah tutup loyang roti tawar.
  14. Bakar dalam oven hingga matang selama 30-40 menit.
  15. Keluarkan roti tawar yang telah matang, letakkan di atas cooling wire/tatakan pendingin roti hingga roti benar-benar dingin dengan sempurna selama 3 jam..
  16. Potong-potong dengan pisau roti dan bungkus dengan plastik. 
  17. Apabila roti tawar ingin anda simpan pada freezer, maka simpan dalam keadaan utuh tanpa dipotong terlebih dahulu. Pada saat dikeluarkan, biarkan beberapa saat hingga suhu agak normal sehingga mudah dipotong

 

English Muffin



Bahan:
  • 200ml susu UHT
  • 50 ml air
  • 2 sdt ragi
  • 1 sdm gula
  • 400gr terigu serba guna
  • 1 sdt garam
  • 50 gr unsalted butter
Cara Membuat:
  • Hangatkan susu dengan api kecil sampai cukup hangat saat test jari, matikan api.
  • Masukan gula & ragi ke dalam susu, aduk perlahan dan biarkan di ruang hangat selama 15 menit, dan terlihat busa dibagian atas.
  • Ayak terigu di baskom, tambahkan garam, aduk rata. Buat lubang dibagian tengah, kemudian masukan adonan susu. Uleni sampai kalis elastis, kurang lebih 10 menit.
  • Taruh dibaskom yang telah diolesi mentega, tutup dengan plastic wrap atau lap bersih, kemudian diamkan selama kurleb 1 jam.
  • Setelah adonan mengembang, kempiskan kemudian gunakan rolling pin untuk menipiskan sekitar 1cm, cetak  bulat atau sesuai selera.
  • Taruh di tempat yang sudah di oles butter, diamkan selama 30 menit.
  • Olesi wajan dengan butter, kemudian panggang dengan api kecil selama 7 menit, kemudian dibalik, lakukan terus sampai matang

Kamis, 10 Mei 2012

Melonpan


Sumber resep:
Pastry layer – happy home baking (di modif lagi)
Adonan roti – kursus dapur Aa (saya modifikasi dikit)

resep ini menghasilkan 18 s/d 22 pcs roti (ukuran 60 s/d 50gr / adonan roti)

Bahan2:

Pastry layer
300 g tepung Segitiga Biru
3 g baking powder
140 g salted butter
130 g gula halus
60 g telur (1 butir)
essen secukupnya

Adonan Roti:

Bahan kering:
400 gr Tepung Terigu Cakra Kembar
100 gr Tepung Terigu Segitiga Biru
5 gr Ragi Instant Fermipan
2 gr Improver Bakerine Plus ß ini aku skip
75 gr Gula Pasir
8 gr Garam
30 gr Susu Bubuk Indomilk Full Cream

Bahan cair:
2 btr Kuning Telur
60 gr Mentega Orchid Butter (salted)
225 gr Air Es
75 gr Whipped Cream Anchor Cair

Cara membuat

Pastry layer:
Campur seluruh bahan ulenin sampai adonan tidak lengket. Bungkus dengan plastic wrap, masukan lemari es (jangan di freezer) gunakan saat adonan roti mulai memasuki tahap proofing ke 2.

Adonan roti:

Campur seluruh bahan kering, bagi 2
1 bagian tepung dicampur dengan semua bahan dalam waskom, kecuali mentega, aduk rata. Kemudian tambahkan mentega, aduk rata.
Tambahkan sisa tepung sedikit demi sedikit sambil diaduk rata dan tercampur seluruhnya.
Uleni adonan sampai kalis elastis butuh waktu agak lama.. jadi sabar2 aja.. kecuali klo pake bread mixer.. tinggal masukin tunggu 20 s/d 30 menit, harusnya dah kalis elastis.. Catatan: Ciri khas bahwa adonan telah kalis adalah permukaan adonan telah halus dan adonan dapat dibentangkan dengan tipis.
Proofing 1: Bulatkan adonan dengan kedua tangan dan bungkus dengan plastik bening, diamkan selama 10 menit. Setelah itu kempiskan untuk menghilangkan udara pada adonan.
Sementara itu, keluarkan adonan pastry layer dari kulkas, bagi-bagi adonan menjadi 22 pcs, dengan berat kira-kira 39gr, bulatkan, kemudian pipihkan sampai sebesar tutup gelas.
Proofing 2: Bagi adonan menjadi 22 biji dengan berat masing-masing 50gr kemudian bulatkan. Pada tahap ini taruh adonan pastry layer yang telah pipih di atas adonan roti, rapihkan, pastikan tidak ada celah terbuka. bentuk bagian atas sesuai selera, Susun di atas Loyang yang telah disemir margarine.
Catatan: jika ingin memberikan variasi isian, maka adonan yang telah dibagi sebanyak 22pcs dibulatkan, tutup plastic bening dan didiamkan dulu 15 menit, baru kemudian pipihkan dan gilas dengan rolling pin, baru kemudian diisi filling sesuai selera selanjutnya bulatkan kembali. Setelah itu baru taruh pastry layernya.
Diamkan hingga adonan mengembang maksimal 75-120 menit. Cepat atau lambatnya adonan mengembang tergantung suhu ruangan
Sebelum masuk oven, Olesi atasnya dengan campuran 1 sdm susu bubuk indomilk full cream yang telah di encerkan dengan 3 sdm air.
Panggang dalam oven (api atas bawah) hingga golden brown selama 15 s/d 30 menit, dengan suhu 150 s/d 170 derajat (tergantung oven nya ya.. )

selamat mencoba

Selasa, 20 Desember 2011

Tres Leches Cake with Fruit



Source : Cooking With Alia


bahan
·  1 cup terigu
·  1 jumput garam
·  1 sdt baking Power
·  1 cup gula (dibagi dua)
·  1 sdt vanilla extract
·  5 large eggs (pisahkan putih & kuningnya)
·  1/3 cup susu (saya pake bear brand)

Cara Membuat
-          Olesi Loyang ukuran 22x22x4 dengan margarine, tanpa dialas kertas roti
-          Campur terigu, baking powder & garam, ayak sisihkan
-          Kocok putih telur sampai berbusa banyak, masukan sebagian gula, kocok sampai soft peak
-          Kocok kuning telur  bersama gula sampai pucat dan kental (mengembang 2 kali)
-          Masukan susu, aduk perlahan sampai rata
-          Masukan campuran terigu secara bertahap, aduk balik sampai rata
-          Masukan ke dalam oven, bersuhu 170 C, panggang 30 menit sampai kecoklatan dan matang

Sirup Tres Leches:
1 ½  cup susu evaporated
1 ½ cup susu kental manis
1 ½ cup whipped cream
1 sdt vanilla extract
Campur seluruh susu jadi satu.

Cake yang telah matang, biarkan dingin, tusuk2 garpu siram seluruh campuran sirup leches, sampai merata, tutup plastic wrap, masukan ke kulkas, diamkan selama 2 jam.

kocok whipped cream sampai kaku,
olesi cake yang telah dingin dengan whipped cream sajikan

(saya pribadi gak terlalu suka dengan susu, jadi saya akali dengan campuran buah2)
Cake dibelah, siram sebagian sirup leches, oles whipped cream, taburi buah segar, saya gunakan stroberi, kiwi dan anggur tanpa biji. Tutup dengan cake lagi, siram dengan leche, oles whipped cream dan taburi buah.  Sajikan dingin, saat disajikan saya siram lagi dengan sirup leches